Merangin adalah nama salah satu kabupaten di Provinsi Jambi-Sumatera. Kabupaten yang ber Ibu Kota di Bangko ini memiliki Luas wilayahnya 7.668.61 km² dengan populasi 335.000 jiwa. Komoditi Perkebunan yang menonjol daerah ini adalah Kelapa Sawit,dan Karet. Meski demikian, komoditas kopi di Kab. Merangin-Jambi dapat dikatakan cukup berkembang.
Saat ini luas areal perkebunan kopi Merangin mencapai 10,710 hektare, tersebar dibeberapa kecamatan seperti Kec. Sungai Tenang, Kec. Jangkat, Kec. Lembah Masurai. Dinas Perkebunan dan Kehutanan setempat mencatat, produksi kopi Merangin pada Tahun 2012 mencapai 6.416 ton, dengan angka produktivitas 1.017 kilogram/hektare.
Untuk periode 2011-2013 hasil produksi kopi pertahunnya di Kec. Jangkat mencapai 843 Ton, Sungai Tenang 1.002 Ton dan Lembah Masurai 4,188 Ton. Dan beberapa kecamatan lainnya hasil produksinya tergolong rendah yaitu berkisar antara 1-30 Ton pertahunnya. Berikut ini data area perkebunan Kopi Merangin :
Saat ini luas areal perkebunan kopi Merangin mencapai 10,710 hektare, tersebar dibeberapa kecamatan seperti Kec. Sungai Tenang, Kec. Jangkat, Kec. Lembah Masurai. Dinas Perkebunan dan Kehutanan setempat mencatat, produksi kopi Merangin pada Tahun 2012 mencapai 6.416 ton, dengan angka produktivitas 1.017 kilogram/hektare.
Untuk periode 2011-2013 hasil produksi kopi pertahunnya di Kec. Jangkat mencapai 843 Ton, Sungai Tenang 1.002 Ton dan Lembah Masurai 4,188 Ton. Dan beberapa kecamatan lainnya hasil produksinya tergolong rendah yaitu berkisar antara 1-30 Ton pertahunnya. Berikut ini data area perkebunan Kopi Merangin :
Area Perkebunan Kopi Di Kab.Merangin 2012-2013
Nama Daerah | Luas Lahan |
Kec. Lembah Masurai | 6.957Ha |
Kec. Jangkat | 1.433Ha |
Kec. Sungai Tenang | 1.656Ha |
Kec. Tiang Pumpung | 38Ha |
Kec. Muara Siau | 97Ha |
Kec. Renah Pembarap | 162Ha |
Kec. Pangkalan Jambu | 96Ha |
Kec. Sungai Manau | 94Ha |
Kec. Tabir | 84Ha |
Kec. Nalo Tantan | 35Ha |
Kec. Bangko Barat | 12Ha |